Ecoverse Indonesia Lestari

Jasa Uji Lainnya

Jasa Uji Lainnya

1. Jasa Pengujian Dioksin 

Dioksin merupakan kelompok zat-zat berbahaya yang termasuk ke dalam golongan senyawa PCDD (PolyChlorinated Dibenzo-p-Dioxin), PCDF (PolyChlorinated Dibenzo Furan), dan PCB (Poly Chlorinated Biphenyl). Terdapat ratusan senyawa yang termasuk dioksin, salah satunya adalah TCDD (2,3,7,8- tetrachlorodibenzo-p-dioxin) yang dikenal paling beracun. Dioksin adalah limbah dari berbagai proses manufaktur termasuk peleburan, pemutihan klorin pulp kertas dan pembuatan beberapa herbisida dan pestisida.

Ecoverse berkerja sama dengan Center for Environmental Toxin & Emerging Contaminants Research, CENTER Menghadirkan layanan analisis dioksin untuk perusahaan anda  yang menuntut standar nasional dan internasional, dengan staf yang terlatih dan ahli serta peralatan teknologi canggih, di antara studi pengujian, pengukuran, analisis, dan evaluasi yang tak terhitung jumlahnya.

Biaya: SIlahkan menghubungi kami untuk mendapatkan penawaran yang menarik…

2. Jasa Uji Asam dan Uji Warna Oli

Pengujian Keasaman (TAN/Total Acid Number) pada oli merupakan pengujian yang digunakan untuk mengetahui jumlah komponen asam yang ada di dalam oli, yaitu konsentrasi asam. Hasil dari Tingkat Keasaman Oli adalah indikasi dari hasil oksidasi yang terjadi pada Oli.

Pengujian Warna (Color) meruapakan pengujian yang dilakukan untuk mengetahui dan melihat warna dari Oli. Hasil dari Oksidasi pada Oli akan menyebankan perubahan warna pada oli.

Metode yang digunakan untuk pengujian Keasaman (TAN/Total Acid Numer) adalah Metode ASTM D-664, sedangkan untuk Metode pengujian Warna (Color) adalah Metode ASTM D-1500.

Biaya: SIlahkan menghubungi kami untuk mendapatkan penawaran yang menarik…

Close Menu